Mengejutkan ! Israel Usir Brasil  dari Piala Dunia U-20

Avatar photo
Israel lolos semifinal Piala Dunia U-20 2023 usia kalahkan Brasil. (REUTERS/AGUSTIN MARCARIAN)

Bola | Okebajo.com | Mengejutkan dunia. Brasil tersingkir dari turnamen Piala Dunia U-20.

Israel berhasil menghempaskan Brasil 3-2 di perempat final Piala Dunia U20, Minggu (4/6/23) pukul 00.30 dini hari WIB di Estadio San Juan del Bicentenario, San Juan. Israel menang 3-2 dalam laga selama 120 menit.

Israel yang hanya bermodalkan 4 poin di babak grup dari kemenangan 2-1 atas Jepang dan bermain imbang 1-1 dengan Senegal, mereka lolos ke 16 besar.

Pada babak knock out Uzbekistan menjadi korban pertama ketika Israel mencetak gol jelang laga bubar. Israel menang dramatis 1-0 pada menit 90+3 untuk lolos ke 8 besar menghadapi Brasil.

Semua orang menjagokan Brasil untuk memenangkan laga lawan Israel. Ternyata dalam drama 120 menit, Israel berhasil membalikkan semua prediksi.

Selama babak pertama, tidak ada gol tercipta. Brasil tampak menguasai pertandingan.

Pada babak kedua, Israel tertinggal terlebih dulu.  Brasil  membobol gawang Israel pada menit ke-56 lewat aksi Marcos Leonardo memanfaatkan umpan Matheus Martins. Tembakan kaki kirinya menembus pojok kiri atas gawang Israel.

Unggul 1-0 atas tim kejutan Israel, skuad Samba semakin percaya diri. Sayangnya selebrasi tim Samba hanya berlangsung singkat.

Berselang 4 menit kemudian,  Israel mampu mencetak gol balasan melalui sundulan Anan Khalaili (7).

Khalaili dengan cerdik menyambar umpan silang El Yam Kancepolsky untuk menyamakan skor  menjadi 1-1.

Skor imbang, laga kedua tim berjalan ketat. Brasil lebih banyak menerapkan permainan individu, sementara Israel sangat kental dengan permainan tim yang kompak.

Skor 1-1 bertahan hingga akhir waktu normal 90 menit.  Laga knock out ini harus lanjut dengan tambahan waktu 2 x 15 menit.

Pada perpanjangan waktu, Brasil kembali unggul 2-1 berkat gol cepat hanya hitungan detik ketika pluit kick off. Gol kedua Brasil disambut gembira para suporter dan pemain-pemain Brasil.

Gol cepat Brasil itu terjadi pada menit ke-91 ketika tembakan Matheus Nascimento dari tengah kotak penalti berhasil menjebol gawang Israel. Namun keunggulan Brasil hanya bertahan dua menit.

Pada menit 93, Hamza Shibli berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2.

Gol ini melalui proses sederhana manfaatkan pertahanan Brasil yang longgar.

Permainan simple football ala Israel berbalik unggul menjadi 3-2. Gol itu lahir dari aksi memukau Dor David Turgeman (9) di masa injury time babak pertama perpanjangan waktu.

Turgeman melakukan solo run dengan mengecoh tiga bek Brasil di area penalti kemudian diakhir dengan tembakan kaki kirinya menembus gawang Brasil yang dikawal  Kaique pada menit ke-105+3.

Babak kedua perpanjangan waktu tidak kalah seru. Israel nyaris menambah gol ketika mendapatkan hadiah penalti akibat salah satu bek Brasil hands ball di area penalti.

Namun tembakan penalti tersebut gagal menjadi gol walaupun harus diulang tetap tidak mampu membobol gawang Brasil.

Tendangan penalti  Ilay Madmon dan Ahmad Ibrahim gagal membobol gawang Brasil.

Brasil terus berupaya untuk menyamakan kedudukan. Namun upaya mereka menyelamatkan diri dari kekalahan dengan menekan pertahanan lawan selalu kandas.

Segala upaya keras para pemain muda Selecao tersebut selalu menemui kebuntuan menghadapi pertahanan kokoh Israel hingga laga berakhir.

Kemenangan spektakuler Israel ini membuat skuad asuhan Ofir Haim ini lolos ke semifinal Piala Dunia U-20. Pencapaian luar biasa yang menjadi sejarah bagi mereka.

Apalagi Piala Dunia U-20 2023 ini adalah penampilan perdana tim Israel setelah mereka lolos mengejutkan dari zona Eropa dengan mengalahkan favorit seperti Spanyol dan Belanda.

Skuad The Blues and Whites ini melaju ke babak semi final di turnamen ini.

Uruguay atau Amerika Serikat adalah calon korban berikutnya di laga semi final nanti.

Oke Bajo

Okebajo.com adalah portal berita online yang selalu menghadirkan berita-berita terkini dan dikemas secara, Berimbang, Terpercaya dan Independen

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *