BSSN Raih Kualifikasi “Menuju Informatif”

Avatar photo

Jakarta, Okebajo.com – Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) mencatatkan pencapaian gemilang dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan transparansi informasi publik. Pada tahun 2024, BSSN berhasil meraih kualifikasi “Menuju Informatif” dengan peningkatan signifikan dalam Indeks Keterbukaan Informasi Publik (KIP), dari 53,28 pada tahun 2023 menjadi 80,17.

Pencapaian ini mencerminkan komitmen BSSN dalam menjalankan amanat Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik. Melalui berbagai langkah strategis dan inovasi, BSSN terus meningkatkan transparansi, akuntabilitas, serta kualitas layanan informasi publik kepada masyarakat.

Kepala Biro Hukum dan Komunikasi Publik BSSN, Brigjen TNI Berty B.W. Sumakud, S.H., M.H., selaku Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) BSSN, menyampaikan apresiasinya atas pencapaian tersebut.

“Pencapaian ini merupakan bukti komitmen BSSN dalam memberikan pelayanan informasi publik yang terbaik. Kami percaya bahwa keterbukaan informasi adalah fondasi penting untuk membangun kepercayaan masyarakat terhadap kinerja pemerintah, khususnya di bidang keamanan siber dan persandian,” ujarnya.

Keberhasilan ini tidak terlepas dari berbagai langkah strategis yang telah dilakukan oleh jajaran BSSN. Beberapa langkah tersebut meliputi pembaruan Daftar Informasi Publik, penguatan kompetensi sumber daya manusia pengelola informasi publik, serta pemanfaatan teknologi digital untuk mendukung layanan yang lebih efektif dan efisien.

Predikat “Menuju Informatif” menjadi motivasi bagi BSSN untuk terus mengoptimalkan tata kelola informasi publik secara berkelanjutan. Dengan capaian ini, BSSN berkomitmen untuk terus melayani masyarakat dengan lebih baik, sejalan dengan prinsip-prinsip keterbukaan informasi publik. **

Oke Bajo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *