Kepala BSSN Kukuhkan Taruna/i Poltek SSN Angkatan Ke-23 TA 2024/2025

Avatar photo

Jakarta, Okebajo.com – Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Hinsa Siburian melakukan pengukuhan bagi Taruna/i Politeknik Siber dan Sandi Negara (Poltek SSN) Angkatan Ke-23 Tahun Akademik 2024/2025 di Lapangan Bidar Alam Kampus Poltek SSN, Bogor, Jawa Barat pada Selasa (15/10/2024).

Pada tahun ini tercatat sebanyak 3.183 peserta yang mendaftar di Poltek SSN. Dari jumlah pendaftar tersebut yang lolos menjadi taruna di Poltek SSN berjumlah 105 orang terdiri dari 70 pria dan 35 wanita yang berasal dari 20 provinsi.

Saat sambutan, Hinsa mengatakan bahwa tantangan di dunia siber di masa depan diprediksi akan semakin kompleks dan beragam karena masifnya perkembangan teknologi informasi dan komunikasi. Oleh karena itu, kesiapan dalam menjaga ruang siber di Indonesia menjadi hal yang sangat penting.

“BSSN membutuhkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang kompeten, kreatif, inovatif, berkarakter, dan berintegritas. SDM yang berkualitas merupakan aset utama sekaligus faktor penentu keberhasilan organisasi dalam mencapai visi dan misinya,” ucap Hinsa.

Sebagai informasi Poltek SSN merupakan transformasi dari Sekolah Tinggi Sandi Negara (STSN) pada tahun 2019. Dan saat ini Poltek SSN menyelenggarakan tiga program studi, yaitu Rekayasa Kriptografi, Rekayasa Perangkat Keras Kriptografi, dan Rekayasa Keamanan Siber.

Hinsa berharap setelah resmi diangkat menjadi taruna, nantinya taruna/i dapat senantiasa mejunjung tinggi kode kehormatan, etos sandi, serta janji taruna yang telah di ikrarkan. Selain itu Hinsa juga mengingatkan bahwa bidang keaman siber yang kalian pilih merupakan bidang yang sangat vital dan dibutuhkan oleh bangsa dan negara, baik saat ini maupun di masa depan.

“Kalian adalah patriot siber yang memiliki peran penting dalam menjaga keamanan siber nasional. Keamanan siber tidak hanya melindungi kedaulatan negara, tetapi juga berkontribusi signifikan dalam mendukung pertumbuhan perekonomian di masa depan”, pesan Hinsa. **

Oke Bajo

Okebajo.com adalah portal berita online yang selalu menghadirkan berita-berita terkini dan dikemas secara, Berimbang, Terpercaya dan Independen

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *