Nama-Nama Balon Bupati Manggarai Menggelinding di Akar Rumput

Avatar photo
Nama-Nama Balon Bupati Manggarai Menggelinding di Akar Rumput
7 Figur yang digadang-gadang menjadi bakal calon Bupati Kabupaten Manggarai, NTT Tahun 2024. Foto/Ist

Manggarai | Okebajo.com | Menjelang Pemilu 2024, sejumlah nama bakal calon (Balon) Bupati Manggarai ini makin  menggelinding di ruang diskusi warga.

Nama-nama balon Bupati Manggarai yang disebut-sebut warga adalah Heribertus G.L Nabit, Heribertus Ngabut, Flory Santosa Nggagur, Viktor Selamet, Fransiskus Ramli Boy Koyu, Ngkeros Maksimus dan Kornelis Dola.

Mari bongkar satu per satu

1. Heribertus G. L. Nabit, S.E., M.A.

Balon Bupati Manggarai
Heribertus G. L. Nabit, S.E., M.A.

Heribertus G.L Nabit, S.E., M.A lahir di Ruteng pada 46 tahun silam. Beliau menyelesaikan pendidikan S-1 di STIE IBII Jakarta, dari tahun 1995-1999 dan melanjutkan pendidikan S-2 di Institute of Social Studies – Denhaag, Belanda pada tahun 2006-2007.

Heri Nabit merupakan mantan Birokrat Kabupaten Manggarai tetapi namanya mentereng sebagai seorang pengusaha.

Di tahun 2019 sampai tahun 2020, namanya menduduki posisi Direktur Destinasi Pariwisata Badan Otorita Pariwisata Labuan Bajo.

Dua kali gagal keluar sebagai pemenang dalam kontestasi Pemilukada, kini Politisi PDIP itu menjabat sebagai Bupati Manggarai Periode 2020-2024.

2. Heribertus Ngabut, S.H

Balon Bupati Manggarai
Heribertus Ngabut, S.H

Ia merupakan pria kelahiran 4 Juli 1962. Ia menyelesaikan pendidikan S-1 di Fakultas Hukum Universitas Nusa Cendana (Undana) Kupang, Pengalamannya di dunia birokrasi sangat mumpuni.

Sebab Alumni PMKRI Cabang Kupang itu lama mengabdi sebagai seorang Birokrat di Kabupaten Manggarai. Jabatannya saat ini adalah Wakil Bupati Manggarai Periode 2020-2024. Politisi Partai Golkar itu dikenal sangat ramah, humble, dan tegas.

Citra kehidupan pribadinya di tengah masyarakat identik sebagai sosok perangkul.

3. Drs. Flory Santosa Nggagur, Akt

Balon Bupati Manggarai
Drs. Flory Santosa Nggagur, Akt

Nama ini juga bakalan menjadi balon bupati Manggarai pada pemilu serentak tahun 2024.

Drs. Flory Santosa Nggagur, Akt, putra asli Ruteng Puu, lahir di Rejo tanggal 7/6/1966.

Pendidikan SMP Seminari Pius XII di Kisol, SLTA di SMA Negeri 1 Ruteng, S1 di Fakultas Ekonomi jurusan Akuntansi Universitas Gajah Mada di Yogyakarta.

Sebelum selesai kuliah beliau sudah diterima kerja di Bank CIMB Niaga, bank swasta terbesar ke lima di Indonesia, hingga pensiun pada tahun 2021.

Selama 30 tahun berkarir di Bank CIMB Niaga menduduki beberapa jabatan penting mulai Kepala Cabang hingga Kepala Wilayah dan Kepala Divisi di Kantor Pusat. Sejak menjadi Mahasiswa Bapak Flory juga aktif berorganisasi baik di kampus maupun di luar kampus.

Sebelum pensiun beliau menjadi Koordinator Diaspora Tolak Tambang dan Pabrik Semen di Lengko Lolok di Manggarai Timur dan mengawal perjuangan hingga menang sesuai Keputusan Mahakama Agung RI.

Saat ini untuk mengisi waktu pensiun beliau menjadi Ketua Yayasan Puspita Bangun Bangsa, Yayasan sosial yang memberikan berbagai pelayanan sosial kepada masyarakat tidak mampu di seluruh Manggarai Raya.

Beberapa aktivitas Yayasan antara lain: albulance gratis, kursi roda gratis, pengobatan gratis, bedah rumah gratis, pendapingan kelompok tani, laptop gratis untuk mahasiswa dari keluarga kurang mampu, taman baca gratis dan berbagai kegiatan sosial lainnya.

4. Ir. Viktor Selamet, MM

Balon Bupati Manggarai
Ir. Viktor Selamet, MM

Ir. Viktor Selamet, MM adalah putra asli Manggarai kelahiran Ruteng, 28 Januari 1958. Ia menyelesaikan pendidikannya di tiga kampus berbeda, yaitu lulusan Akademi Farming di Semarang tahun 1981, lulusan Fakultas Pertanian Universitas Nusa Cendana Kupang tahun 1984, dan Program Pasca Sarjana di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Jakarta.

Ketokohan yang melekat dalam diri Viktor Selamet tidak pernah redup.

Ia patut untuk diteladani, sebab ia merupakan pensiunan Aparatur Sipil Negara (ASN) dari Kantor Kementerian Pertanian yang kini banting stir menjadi peternak babi profesional dan melejit sukses. Sosok Viktor Selamet sangat akrab di telinga masyarakat Manggarai. Terlebih karena namanya sering muncul di bursa Calon Bupati Manggarai sejak 2005, 2010, 2015, dan 2020.

5. Fransiskus Ramli Boy Koyu, S.H.

Balon Bupati Manggarai
Fransiskus Ramli Boy Koyu, S.H.

Nama ini juga disebut-sebut menjadi balon bupati Manggarai. Ia lahir di Ruteng, 24 Januari 1972. Ia adalah alumni Fakultas Hukum Universitas Gajah Mada. Kariernya kesohor sebagai advokat/ penasihat hukum.

Integritas diri dan kemampuan kepemimpinannya cukup teruji. Sebab saat ini Ia dipercaya oleh rekan-rekannya untuk menjabat sebagai Direktur Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Manggarai Raya dan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) Ruteng.

Selama ini, melalui Lembaga Bantuan Hukum (LBH), Ia sering membantu masyarakat kurang mampu (miskin) yang sedang bermasalah dengan hukum.

Saat ini advokat senior itu juga menjabat sebagai Sekretaris Dewan Pimpinan Kabupaten (DPK) Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Kabupaten Manggarai dari tahun 2013-sekarang.

Menariknya, Ia juga memiliki pengalaman dalam dunia organisasi Partai Politik. Ia menjabat sebagai Sekretaris Partai Katolik tahun 2004, Ketua DPC Partai PNBK Periode 2007-2012, Anggota Partai Demokrat dari tahun 2013-2014.

6. Ir. Ngkeros Maksimus

Balon
Ir. Ngkeros Maksimus

Ir. Ngkeros Maksimus merupakan pria kelahiran Ruteng, 12 September 1962. Ia merupakan seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang bekerja di instansi Pemerintah Daerah Kabupaten Manggarai Timur sejak tahun 2000-2021.

Sosoknya ramai di pemberitaan media online beberapa waktu lalu. Ia menjadi sorotan media karena mendaftarkan diri ke Partai Demokrat Manggarai pasca menunaikan tugasnya sebagai seorang birokrat di Kabupaten Manggarai Timur.

Maksimus Ngkeros sendiri dikenal sebagai figur yang disiplin, Cerdas, serta memiliki komitmen yang tinggi.Nama Maksimus Ngkeros bukan pertama kali muncul di bursa calon Bupati Manggarai.

Dalam Pemilukada yang dihelat sebelumnya, namanya sering bertengger di barisan figur calon Bupati.

7 Kornelis Dola S.Pd.

Balon
Kornelis Dola S.Pd.

Kornelis Dola, SP.d lahir di Lempis, Desa Lempis, Kecamatan Cibal, Kabupaten Manggarai 17 Mei 1967. Beliau merupakan taman SDK Ladur Lulus 1982, SMPN 1 Pagal Lulus 1985, SPG Setia Bakti Lulus 1988 dan Menyelesaikan  kuliah S1 di STKIP St.Paulus Ruteng Lulus 1997.

Ia merupakan salah satu pengusaha yang bergerak di dunia usaha Perhotelan.

Kornelis Dola juga sudah di kenal masyarakat Kabupaten Manggarai sebagai salah satu bakal calon bupati periode 2024-2029.

Pria lulusan Sekolah Tinggi Keguruan Ilmu Pendidikan(STKIP) Santu Paulus Ruteng Jurusan Kateketik/teologi aktif di organisasi sejak mahasiswa tahun 1991-1997.

Sebelum menekuni usaha didunia perhotelan, Kornelis Dola pernah menjadi Guru di SMPN 2 Podor Cibal tahun 1999-2003, Menjadi Guru di SMPN Reok tahun 2003-2008 serta pernah bekerja di Birokasi Pemda Matim tahun 2008-2019.

Beliau pensiun dini tahun 2019, Selanjutnya membuka usaha Perhotelan tahun 2013 hingga saat ini. Kornelis Dola jugadikenal sebagai sosok yang cerdas, Sederhana dan memiliki jiwa sosial yang tinggi.**

Oke Bajo

Okebajo.com adalah portal berita online yang selalu menghadirkan berita-berita terkini dan dikemas secara, Berimbang, Terpercaya dan Independen

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *