Warning: Attempt to read property "base" on array in /home/okebajo.com/public_html/wp-content/plugins/wp-user-profile-avatar/shortcodes/wp-user-profile-avatar-shortcodes.php on line 665

Warning: Attempt to read property "base" on array in /home/okebajo.com/public_html/wp-content/plugins/wp-user-profile-avatar/shortcodes/wp-user-profile-avatar-shortcodes.php on line 665

Pihak PAM IKK Cibal Akhirnya Minta Maaf dan Perbaiki Saluran Pipa Pelanggan di Pagal

Para petugas PAM saat memperbaiki pipa saluran air ke rumah Fransiskus Jelahu - Foto: Istimewa

Ruteng, Okebajo.com – Pihak Perumda Air Minum Tirta Komodo, Manggarai, cabang IKK Cibal di Pagal, akhirnya meminta maaf dan kembali memasang pipa saluran air yang bermasalah di Peso, Kelurahan Pagal, Kecamatan Cibal, Senin (25/9).

Permintaan maaf itu disampaikan langsung oleh Kepala PAM IKK Cibal, Aleksander A.M. Rafael, didampingi Kepala SPI Perumda Air Minum Tirta Komodo Manggarai, Flori.

Keduanya menyampaikan permohonan maaf dengan secara langsung menemui Fransiskus Jelahu di kediamannya di Peso, Pagal.

Permintaan maaf tersebut disampaikan, buntut dari aksi anak buahnya memutuskan sambungan dengan memotong pipa saluran air PAM ke rumah milik Fransiskus Jelahu sebagai respon atas polemik, pada Jumat (22/9) lalu.

Kala itu, Fransiskus yang mendatangi kantor petugas PAM Pagal guna membayar tagihan air sekaligus melayangkan protes pelayanan akhirnya direspon petugas sebagai bentuk aksi dengan dalil tidak beritikad baik.

“Siang ini sekitar pukul 14.23 WITA, secara personal saya menerima kunjungan Kepala PDAM Pagal bersama rekan kerjanya dari Ruteng. Mereka mendatangi saya di rumah untuk menyampaikan permohoban maaf bahwa apa yang telah terjadi antara saya dan petugas lapangan PAM Pagal hanyalah kesalah pahaman”, kata Egi, panggilan akrab pemuda yang berprofesi sebagai guru di salah satu sekolah menengah pertama itu kepada media via sambungan telphone seluler, Senin.

Dalam perjumpaan itu, Egi lalu menyampaikan niatnya kala itu, bahwa apa yang menjadi keluhannya terhadap petugas di kantor PAM Pagal bertujuan agar para petugas lapangan sigap dengan persoalan yang terjadi di lapangan.

“Saya rasa komplain itu salah satu cara yang baik selaku pelanggan, yang penting tidak mengancam, caci maki dan menggunakan barang tajam untuk menyudutkan pada petugas”, katanya.

Usai pertemuan itu, terang Egi, para petugas kemudian melakukan perbaikan terhadap pipa saluran air yang dipotong petugas lapangan PAM Pagal.

Egi berharap agar respon petugas PAM semacam ini tidak lagi terjadi kedepannya dan yang paling penting, kata Egi, proses penyaluran air ke meteran pelanggan ekstra diperhatikan sehingga tidak ada lagi pelanggan yang mengeluh akibat kekurangan air.

Terpisah, Kepala PAM IKK Cibal, Rafael, saat dikonfirmasi media membenarkan pertemuan itu.

“Neka rabo (minta maaf), tadi dalam perjalanan dari Pagal. Iya betul tadi kami sudah ketemu dan bicara secara kekeluargaan”, katanya.

Pihaknya pun menyesali perilaku tak terpuji anak buahnya di lapangan dan berjanji akan memberikan teguran kepada petugas yang bersangkutan.

“Tentu saya juga menyesali perbuatan yg di lakukan staf, dan akan melakukan teguran atas tindakan yg dilakukan”, cetusnya.

Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *